Headlines News :
Home » , » Minuman Hangat Kala Penghujan Datang

Minuman Hangat Kala Penghujan Datang

Written By Unknown on Jumat, 13 Februari 2015 | 19.29

Musim penghujan paling pas menikmati minuman hangat. Minuman hangat ini mungkin sudah familiar di masyarakat. Minuman hangat sehat ini bernama wedang sekoteng.

Paduan air jahe yang hangat dan isi kolang-kaling, sagu mutiara, pacar cina dan kacang tanah ini pas dinikmati siang-siang dengan cuaca dingin. Tak lupa potongan roti tawar melengkapi minuman sehat ini. Mau coba?
Bahan bola-bola ketan
150 gram tepung ketan putih
1/4 sendok teh garam
125 ml air hangat
3 tetes pewarna hijau tua
3 tetes pewarna merah cabai
Bahan isi
50 gram kacang tanah kupas, digoreng
25 gram gula pasir
Bahan air jahe
1.500 ml air
200 gram gula pasir
400 gram jahe, dibakar
2 lembar daun pandan, disimpulkan
2 batang serai, dimemarkan
Bahan pelengkap
100 gram kolang kaling, dipotong panjang, direbus
25 gram sagu mutiara merah, direbus
75 gram kacang tanah, disangrai
25 gram pacar cina, direbus
2 lembar roti tawar, dipotong kotak 11/2 cm
Cara membuat
1. Isi, blender kacang tanah hangat-hangat dan gula pasir sampai rata. Bentuk menjadi bulatan kecil-kecil. Sisihkan.
2. Bola-bola ketan, campur tepung ketan dan garam. Aduk rata. Tambahkan air hangat sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
3. Bagi menjadi tiga bagian. Satu bagian tambahkan pewarna merah, satu bagian tambahkan pewarna hijau, dan sisanya biarkan putih. Aduk rata masing-masing adonan.
4. Ambil sedikit bahan bola-bola ketan. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat. Lakukan sampai adonan habis.
5. Didihkan air. Masukkan bola-bola ketan. Rebus hingga mengapung. Angkat dan tiriskan.
6. Air jahe, rebus air, gula pasir, jahe, daun pandan, dan serai di atas api kecil sampai mendidih dan harum.
7. Sajikan bola-bola ketan beserta kuah dan pelengkapnya.
Selamat mencoba!
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Kuliner

Musik

Dunia Islam

Wisata Aceh

Skripsi

Koloqium

KKN

 
Support : Andra Dan Tulang Belakang |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dara Ullya Ziandra - All Rights Reserved
Selamat Datang..... di Dara Ullya Blog, Semoga Bermamfaat !!!