Headlines News :
Home » » Filipe Luis: Siap untuk Segalanya

Filipe Luis: Siap untuk Segalanya

Written By Unknown on Rabu, 31 Desember 2014 | 04.46


Filipe Luis, yang bermain untuk Atletico Madrid musim lalu sebelum bergabung ke London, sedang menikmati keterlibatannya di perburuan gelar liga yang telah memasuki paruh musim ini.
Bek kiri ini telah bermain di lima dari delapan laga yang dilangsungkan di bulan Desember, empat di antaranya sebagai pemain inti, termasuk saat menang atas Hull dan imbang dengan Southampton.
Meski the Blues tidak mendapatkan tiga poin di St. Mary, Filipe Luis yakin penampilan mereka akan terus bertahan hingga lima bulan ke depan.


“Kami tahu bahwa kami kehilangan dua poin di stadion yang sulit tapi tim kami bermain dengan sangat baik di babak kedua, dan jika kami terus bermain seperti ini kami akan terus bertahan di puncak liga,” jelasnya.
“Saat kita berada di puncak, semua tim ingin mengalahkan kita dan bermain dengan cara seperti yang dilakukan oleh Southampton. Mereka bermain dengan sangat baik dan kami telah melakukan segalanya untuk memenangkan laga. Jika kami terus bermain seperti ini, aku rasa kami pasti bisa memenangi banyak piala.”
“Kami masih berada di puncak liga dan akan memasuki paruh kedua musim kompetisi ini yang tentu akan semakin sulit. Kami harus tetap menjaga kualitas permainan kami karena laga yang ada akan semakin sulit tapi kami senang (dengan hal itu) karena untuk bisa berada di puncak kompetisi seperti saat ini tidaklah mudah.”
“Kami rasa jika kami bisa terus bermain seperti ini di paruh musim kedua, maka kami yakin bisa berada di puncak hingga liga berakhir.”

Pengalaman pertamanya bermain di musim liburan menjadi pengalaman yang sangat menyenangkan baginya (“Sangat menyenangkan, aku sangat senang berada di sini, memainkan sepakbola, dan menghibur banyak orang di hari Natal,” tuturnya kepada Chelsea TV) bisa bermain bersama Eden Hazard, yang bermain di sayap kiri – posisi yang sama dengannya. Dari sisi itulah pemain Belgia itu mencetak gol ke gawang Southampton. Gol yang pantas dikenang.
“Eden Hazard memudahkan tim untuk memenangi pertandingan serta untuk membuka ruang. Beberapa tahun lagi ia bisa menjadi salah satu di antara tiga pemain terbaik dunia karena ia mempunyai kualitas dan ambisi yang luar biasa. Aku sangat senang bisa menjadi rekan satu timnya karena ia merupakan salah satu pemain terhebat yang pernah bermain bersamaku.”

Filipe Luis, yang berhasil mengalahkan Barcelona dan Real Madrid untuk memenangi La Liga  musim lalu, menggambarkan paruh kedua liga sebagai bagian “terindah” dari musim kompetisi ini sekaligus yang paling sulit, dimulai dengan laga melawan Spurs di Tahun Baru.
“Aku menunggunya,” tegasnya. “Kami tahu kami harus selalu menang untuk bisa memuncaki klasemen. Kami harus bermain sempurna untuk menang di stadion mereka karena akan sulit (bermain tandang) tapi kami sudah siap. Kami sangat siap untuk menghadapi paruh musim kedua.”
“Kami memiliki skuat yang brilian dan siap untuk menghadapi tantangan ini. Laga nanti akan sulit tapi itulah indahnya sepak bola, kami harus menghadapi laga-laga berat, menang dan mencetak sejarah. Kami menunggu (tantangan ini) karena kami sudah siap.”

Sumber : Chelsea FC
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Kuliner

Musik

Dunia Islam

Wisata Aceh

Skripsi

Koloqium

KKN

 
Support : Andra Dan Tulang Belakang |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dara Ullya Ziandra - All Rights Reserved
Selamat Datang..... di Dara Ullya Blog, Semoga Bermamfaat !!!