Headlines News :
Home » » Terry: Kami Akan Menghadapinya Bersama-sama

Terry: Kami Akan Menghadapinya Bersama-sama

Written By Unknown on Jumat, 02 Januari 2015 | 10.08


John Terry menunjukkan kekecewaannya setelah kalah dari Tottenham dan menyatakan para pemain Chelsea akan bersatu kembali untuk mengejar hasil positif bersama-sama.


The Blues kalah 5-3 di White Hart Lane, di mana Tottenham mencetak gol dua kali di akhir babak pertama dan memberikan keunggulan 3-1 saat jeda.

Kami menunjukkan karakter yang baik di babak kedua dan berusaha untuk menyamakan kedudukan, namun sayangnya tidak terjadi.

“Kami sangat kecewa mengawali Tahun Baru dengan kekalahan tapi kami akan segera melupakannya,” kata Terry.
“Aku rasa kami telah bermain dengan sangat baik, ini bukan hari kami dan kami akan segera melupakannya.”
“Setelah kami mencetak gol, beban ada di pundak mereka, tapi mereka berhasil mencetak gol dan kembali ke permainan terbaiknya.”

Terry, yang mencetak gol ketiganya di sepanjang pesta sepakbola ini, mengubah kedudukan menjadi 5-3 menjelang akhir laga. Ia merasa kita berhak mendapat penalti saat skor masih 1-0 kala tendangan Cesc Fabregas mengenai tangan Jan Vertonghen.

“Kami seharusnya mendapat penalti di Southampton dan juga di laga ini saat kedudukan 1-0,” jelasnya. “Setelah itu laga usai. Sudah aku katakan bahwa laga ini akan sulit, terkadang kita bisa mengalahkan lawan, terkadang tidak dan di beberapa laga terakhir kami tidak dapat melakukannya.”

Hasil yang kita peroleh, yang dibarengi dengan kemenangan Manchester City atas Sunderland, membuat poin kita sama dengan pasukan Manuel Pellegrini. Namun kapten Chelsea ini yakin kita akan kembali unggul.

“Sulit melihat mereka mendekati kami, kami pernah delapan poin di depan mereka namun sekarang poin kami sama,” tuturnya. “Ini mengecewakan karena kami kehilangan keunggulan kami tetapi kami akan menghadapinya bersama-sama, mencetak kemenangan beruntun bersama-sama dan mudah-mudahan poin kami bisa menggungguli mereka lagi.”

Sumber : Chelseafc.com
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Kuliner

Musik

Dunia Islam

Wisata Aceh

Skripsi

Koloqium

KKN

 
Support : Andra Dan Tulang Belakang |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dara Ullya Ziandra - All Rights Reserved
Selamat Datang..... di Dara Ullya Blog, Semoga Bermamfaat !!!