Headlines News :
Home » » Chelsea Tak Terkalahkan atas Spurs di Sembilan Duel Terakhir Premier League

Chelsea Tak Terkalahkan atas Spurs di Sembilan Duel Terakhir Premier League

Written By Unknown on Rabu, 31 Desember 2014 | 00.23


Jakarta - Tottenham Hotspur versus Chelsea menjadi duel Premier League yang akan menyita perhatian di laga Tahun Baru. Menilik statistik pertemuan di sejumlah pertemuan terakhir, The Blues sedang mendominasi The Lily Whites.

Chelsea, yang saat ini sedang memuncaki klasemen, akan menyambangi markas tim posisi tujuh Spurs di White Hart Lane, Jumat (2/1/2015) dinihari WIB. Di laga itu Chelsea punya misi menjaga posisi sedangkan Spurs bertekad merayapi tangga klasemen.

Dari catatan pertemuan kedua tim di sembilan laga terakhir Premier League, seperti catatan Opta, Chelsea tampil amat dominan dengan mencatat empat kemenangan dan lima hasil seri lawan Spurs.

Kali terakhir Spurs menang saat menjamu Chelsea pun sudah cukup lama berlalu, yakni pada 17 April 2010, kendatipun dari keseluruhan delapan laga kandang terakhirnya saat menjamu Chelsea di Premier League, Spurs meraih tiga kemenangan, empat hasil seri, dan cuma sekali kalah.

Berikut data dan fakta seputar laga tersebut seperti dirangkum Opta

- Spurs meraih tiga kemenangan, empat hasil seri, dan satu kekalahan dari delapan laga kandang terakhirnya lawan Chelsea di Premier League.

- Setelah memenangi dua lawatan pertamanya ke White Hart Lane dengan skor 2-0, Jose Mourinho justru menyudahi dua lawatan terakhirnya ke sana dengan satu hasil seri dan satu kekalahan.

- Didier Drogba telah membuat empat gol dan lima assist di dalam sembilan penampilan terakhirnya lawan Spurs di Premier League.

- Chelsea sudah meraih enam kemenangan dan dua kekalahan di dalam delapan pertandingan Premier League pada Tahun Baru.

- Loic Remy membuat gol di dalam dua dari tiga penampilannya di Premier League lawan Spurs. 

- Cesc Fabregas sudah membuat delapan assist di dalam delapan pertandingan terakhirnya di Premier League lawan Spurs, selain juga membuat dua gol. 

- Chelsea tidak terkalahkan di dalam sembilan pertandingan terakhirnya lawan Spurs di Premier League (4 kali menang, 5 kali seri).

- Sejak 2006-07 Chelsea telah mendapatkan 17 kartu kuning karena dinilai wasit berpura-pura jatuh, sebuah jumlah yang lebih banyak dibandingkan tim-tim Premier League (Tottenham memiliki 16 di periode tersebut).

- Enam partai Tottenham sudah berakhir dengan kemenangan 2-1 musim ini. Mereka belum pernah menuai skor lain lebih dari dua kali.

- Musim ini Chelsea selalu menang setiap kali bisa mencetak dua gol atau lebih di Premier League (14 kali). Sebaliknya mereka selalu gagal menang (lima kali) setiap kali mencetak lebih sedikit dari dua gol.

Sumber : detik.com
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Kuliner

Musik

Dunia Islam

Wisata Aceh

Skripsi

Koloqium

KKN

 
Support : Andra Dan Tulang Belakang |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dara Ullya Ziandra - All Rights Reserved
Selamat Datang..... di Dara Ullya Blog, Semoga Bermamfaat !!!